Sabtu, 13 Maret 2010

Plus Minus Content Management System (CMS)


Saat ini, dunia Internet sudah sangat dikenal oleh masyarakat luas, tidak hanya oleh orang dewasa, bahkan anak kecilpun sudah pandai memergunakannya. Didalamnya kita tidak hanya bisa browsing-browsing, tetapi kita juga bisa mengeksplorasi diri, mencurahkan isi hati dan juga saling berbagi informasi satu sama lainnya. Salah satu cara yang bisa digunakan adalah dengan mempunyai website. Bagaimana cara membuatnya? apakah rumit dan harus menggunakan bahasa pemrograman? jawabannya yaitu gunakan CMS, dan mudah juga tidak harus menggunakan bahasa pemrograman!
Tujuan utama tulisan kali ini adalah untuk mengetahui beberapa keunggulan dan kekurangan dari CMS, akan tetapi ada baiknya kita mengetahui terlebih dahulu apa itu CMS


Sederhananya Content Management System (CMS) dapat diartikan sebagai suatu sistem aplikasi yang digunakan untuk mengelola dokumen dan konten sebuah system, dimana seluruh isi dan tampilan dapat kita atur dan kita kontrol dari web yang ingin kita bangun. Kita juga dapat mengartikannya dari kata per kata yang saling dihubungkan. Content yaitu, suatu unit infomasi digital yang digunakan untuk dapat ditampilkan dalam halaman web, content dapat berupa text, gambar video, atau suatu hal yang ingin kita publikasikan pada media melalui internet, sedangkanManagement dapat diartikan sebagai pengelolaan dan System adalah sebuah gabungan dari alat yang efisien dan efektif yang dapat membangun dan memudahkan pembuatan halaman web. Maka, dapat disimpulkan bahwa Content Management System atau (CMS) adalah suatu alat yang dapat menyebarkan kemampuan non teknis dan dapat memusatkan kemampuan teknis kepada seseorang untuk membuat, mengelola, mengubah, mempublish seluruh isi website miliknya seperti gambar, teks, video, animasi dsb. CMS ini dapat digunakan oleh orang yang belum mengerti pemrograman teknis. Dalam pengelolaannya, mengubah, menghapus juga menambah, tidak perlu menggunakan script pemrograman, cukup dengan membuka internet dan tanpa menginstall software atau menggunakan bahsa pemrograman. Terdapat banyak CMS yg tersedia di internet, diantaranya adalah blogspot, wordpress, drupal, joomla, mambo dll. Pada kesempatan kali ini, saya hanya akan mengulas 2 di antaranya, yaitu blogspot dan wordpress.

Blogspot dan wordpress merupakan CMS blog yang sangat popular saat ini, banyak orang yang menggunakannya untuk berbagai kepentingan, diantaranya untuk berbisinis, curhat, berita dan juga bisa untuk saling berbagi info terhadap sesama. Keduanya pun memiliki kekurangan dan kelebihannya masing-masing. Untuk blogspot saat ini sudah bisa menggunakan javascript sehingga pada blog kita bisa menambah aksesoris, seperti jam analog atau digital, kalender, alexa ranking, juga pagerank dan tentunya bisa untuk menambah penghasilan melalui berbagai program periklanan seperti google adsense. Kelebihan blogspot lain, diantaranya adalah:
• Mudah digunakan dan cocok untuk pemula.
• Pluggin atau aksesoris tambahan sudah tersedia (builtup)
• Penggunannya Kompak.
• Mendukung Bahasa Indonesia
• Mendukung SEF (Search Engine friendly) secara default sehingga lebih mudah ditemukan di search engine.
Terlepas dari kelebihannya Blogspotpun memiliki kekurangan, yang di antaranya adalah :
• Terlalu sedehana sehingga sulit bagi sebagian orang untuk berkreasi.
• Template yang tersedia terbatas sehingga sulit untuk berkreasi dengan template baru yang kita inginkan
• Tidak dapat dijalankan di website milik kita sendiri
• Tidak dapat dijalankan pada computer local (localhost) atau pada computer sendiri tanpa menggunakan internet

Wordpress. CMS ini cocok sekali digunakan untuk untuk website berbasis berita atau news. Administrator side yang sederhana membuat CMS ini sangat fasih digunakan oleh pemula sekalipun. Kemampuan templatingnya sangat digemari juga karena sangat mudah untuk dimengerti. Dan berikut adalah beberapa keunggulan wordpress lainnya :
• Mudah untuk di operasikan
• Wordpress dapat dijalankan di website kita sendiri.
• Wordpress dapat dijalankan di computer local (localhost)
• Banyak pluggin tambahan
• Template dapat diubah-ubah sekehendak hati dan dapat membuat template sendiri.
• Mendukung SEF (Search Engine friendly) secara default sehingga lebih mudah ditemukan di search engine.
Sedangkan Kekurangan dari wordprees adalah :
• Fitur management yang sedikit sehingga bagi sebagian orang di anggap terlalu sederhana.
• Jarang digunakan oleh website-website besar didunia.
• Pluggin tidak sebanyak CMS lainnya dan terkadang masih lebih bagus CMS lain.

CMS manapun yang akan kita gunakan, memiliki keunggulan dan kelemahannnya masing-masing, sekarang tinggal bagaimana kita menggunakannya sesuai dengan kebutuhan dan yang sesuai dengan yang kita sukai dan kita inginkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Suka-Suka @2009 Gallery Template Ajah by ireng_ajah

Supported Free Money Info and Product and Service | Banner code by Code-Code-an

Best view with Mozilla Firefox